Halo Sobat Kabel! Apa kabar? Semoga baik ya. Oh iya artikel kali ini akan membahas cara mengatasi tegangan listrik yang tidak stabil.
Ketika listrik dirumah bermasalah, tentunya kamu perlu mengetahui cara mengatasi voltage drop. Dengan mengetahui cara mengatasi tegangan yang naik turun, maka permasalahan pada instalasi akan lebih cepat ditangani. Aliran listrik pun bisa digunakan kembali seperti sebagai harusnya.
Maka apa aja yang harus dilakukan untuk mengatasi tegangan listrik yang berada pada fase naik turun?
1. Mencari Penyebab Masalah Utamanya
Cara mengatasi voltase listrik turun pertama yaitu dengan mencari penyebab dari permasalahan utamanya. Apakah masalahnya berasal dari instalasi listrik dirumah atau berasal dari jaringan listrik PLN. Untuk mengeceknya, kamu bisa mengukur menggunakan alat yang bernama multitester.
2. Menggunakan Alat Penyetabil Tegangan
Jika tegangan yang bermasalah berasal dari instalasi rumah kamu, maka untuk menyiasatinya bisa menggunakan alat penyetabil tegangan. Alat yang dapa kamu gunakan yakni stabilizer dan UPS.
- Stabilizer
Stabilizer ialah alat elektronik yang beguna untuk menjaga supaya tegangan dan arus listrik tetap normal. Stabilizer pada biasanya digunakan untuk berbagai keperluan.
Baik dipakai untuk menyetabilkan alat-alat elektronik skala rumah tangga maupun industri. Alat ini dapat dipakai untuk instalasi listrik daya rendah ataupun tinggi. - Uninterruptible Power Suppy (UPS)
Alat ini ialah piranti elektronik yang tidak hanya bisa digunakan untuk penyetabil tegangan aja. Tapi juga bisa dipakai untuk menyimpan energi listrik atau catu daya.
Untuk pemakaiaannya, UPS ini biasa dipasang pada alat elektronik seperti komputer. Alat ini juga dapat dipakai pada perangkat lain yang berkerja dalam rentang tegangan yang tidak stabil.
3. Mengurangi Impedensi Pada Sistem Kelistrikan
Mengurangi impedensi dalam sistem kelistrikan bisa dilakukan dengan beberapa cara. Diantaranya dengan memperbaiki luas penampang kabel, mengurangi panjang kabel pada rangkaian, sampai menaikan size transformer.
Selain itu, melakukan adjusment pada setting tap trafo atau menambahkan voltage reguler juga dianggap sebagai cara menaikkan tegangan listrik rumah yang efektif.
4. Mengurangi kebutuhan Listrik
Dengan cara ini juga bisa dilakukan sebagai upaya untuk menjaga kestabilan tegangan. Untuk itu, kamu bisa melakukan koneksi ulang sehingga kebutuhan arus listrik pada jaringan bisa dikurangi.
Selain untuk instalasi skala kecil hingga sedang untuk keperluan rumah tangga, ketidakstabilan tegangan juga bisa berasal dari PLN. Jadi jaringan listrik dan PLN ini biasanya sedang mengalami masalah. Cara mengatasi drop tegangan PLN biasanya dilakukan dengan pemasangan trafo pada berbagai titik yang diperlukan.
Segitu saja yang dapat artikel ini bahas, Semoga bermanfaat untuk kalian yang membaca artikel ini. Kalian belum menemukan produk kabel yang sesuai kebutuhan mu? PT. Abba Global Indonesia sebagai authorized distributor Prysmian Cable siap menjadi solusi pertama untuk permasalahan kebutuhan kabel mu. Cek sosmed kita untuk selengkapnya :
Telp : 081212897158
Twitter : @ofc_abba