Sebenarnya memasang fitting lampu tidak terlalu sulit, Anda hanya perlu berhati-hati saja agar lebih aman dan terhindar dari kecelakaan. Inilah cara cara pemasangan fitting lampu yang benar dan aman.
- Siapkan seluruh alat yang dibutuhkan
Sebelum anda memulai pemasangan fitting lampu, anda sebaiknya mempersiapkan seluruh peralatan yang dibutuhkan terlebih dahulu. Beberapa peralatan yang akan dibutuhkan dalam proses pemasangan fitting lampu antara lain :
• Pisau cutter ( bisanya untuk melepaskan fitting lampu yang lama jika sudah terlanjur dicat dengan plafon )
• Obeng
• Tang lancip
• Alat tes tegangan
• Pengupas kabel
• Lasdop - Siapkan fitting lampu
Tentu saja Anda memerlukan fitting lampu untuk memasangnya. Pastikan Anda mempersiapkan fitting lampu yang masih dapat berfungsi dengan baik, atau akan jauh lebih baik jika menggunakan fitting lampu yang baru dan memiliki kualitas yang bagus.
Lalu, cek kabel pada plafon yang akan disambungkan ke fitting lampu yang baru terlebih dahulu. Pastikan kabel tersebut dalam kondisi yang sudah siap untuk disambungkan. Jangan sampai ada kabel yang kondisinya rusak atau bahkan putus. Ketika proses pemasangan fitting lampu, coba gunakan penyangga seperti tangga lipat pada fitting tersebut agar kondisinya tidak menggantung; hal ini juga dapat memudahkan proses pemasangan. Kemudian pastikan ujung kabel yang terbuka minimal harus memenuhi spesifikasi lasdop yang digunakan, biasanya sekitar 1 cm sampai 1,25 cm. - Sambungkan kabel fitting lampu
Apabila kondisi seluruh kabel sudah siap untuk dipasangkan, selanjutnya Anda perlu menyambungkan kabel fitting lampu. Kabel yang ada di plafon tadi harus disambungkan ke fitting lampu. Mudahnya, Anda dapat melihat bagaimana kabel fitting lampu sebelumnya disambungkan sebagai contoh. Anda harus menyambungkan kabel yang berwarna sama, seperti putih ke putih dan hitam ke hitam. Lalu, sambungkan kabel ground dengan logam yang ada pada junction box. Sambungkan juga kabel netral yang memiliki warna putih dengan kabel netral lainnya. Setelah itu, lilit kedua ujung kabel bersamaan sesuai dengan pemasangan lasdop untuk menyambungkannya. - Pastikan kondisi kabel sudah aman di lasdop
Setelah semua kabel yang ada pada fitting lampu dan plafon rumah sudah tersambung dengan benar, selanjutnya Anda perlu memastikan bahwa semua kabel tersebut sudah terpasang pada lasdop dengan aman.
Jika masih ada kabel yang belum terpasang dengan rapi, Anda dapat membuka lasdop dan kemudian memotong kabel yang masih berantakan dan menutupinya dengan pita atau selotip listrik. Pastikan semua kabel tidak ada yang kendur dengan cara menarik masing-masing kabel. - Masukan kabel ke junction bos
Jika lampu di rumah menggunakan junction box, maka Anda harus memasukkan semua kabel yang sudah tersambung ke bagian dalamnya. Kemudian, masukkan juga fitting lampu ke dalam plafon rumah agar tidak menonjol. Jika fitting lampu sudah diposisikan dengan pas di langit-langit, selanjutnya tinggal sekrup saja fitting lampu ke plafon agar terpasang dengan kencang dan lebih aman. Hal tersebut juga diperlukan agar kabel yang sudah terpasang tidak berantakan dan tersangkut di atas. Pastikan semua kabel telah tersambung dengan benar untuk menghindari risiko korsleting. - Mencoba lampu yang baru
Setelah fitting lampu terpasang dengan benar dan aman, sekarang Anda dapat mencobanya dengan memasangkan lampu baru. Pastikan lampu yang digunakan memiliki daya yang sesuai dengan fitting agar tidak terjadinya korsleting. Selanjutnya, coba nyalakan lampunya; jika lampu menyala maka fitting lampu sudah terpasang dengan benar, jika lampu tidak menyala kemungkinan fitting lampu belum terpasang dengan benar.
Kalian belum menemukan produk kabel yang sesuai kebutuhan mu? PT. Abba Global Indonesia sebagai authorized distributor Prysmian Cable siap menjadi solusi pertama untuk permasalahan kebutuhan kabel mu. Cek sosmed kita untuk selengkapnya :